Minggu, 24 Juli 2011

KOMPAS GRAMEDIA VALUE CARD - Flazz




JAKARTA, KOMPAS.com - Kompas Gramedia (KG) Group baru saja meluncurkan KG Value Card dengan menggandeng BCA Flazz. Kartu Flazz khusus bagi pelanggan atau member layanan atau produk Grup KG memiliki multiguna.

Selain memudahkan transaksi, pelanggan Toko Buku Gramedia, Santika Hotels Resorts, Kompas, Warta Kota, dan Kontan ditawarkan aneka diskon.

Dengan memiliki KG Value Card, pembeli buku di TB Gramedia bisa mendapatkan diskon 10 persen semua buku terbitan Kompas Gramedia. Ada juga diskon musiman 20 persen, dan diskon 20 persen khusus buku terbitan KG dalam periode 17 Juli-31 Agustus 2011 .

Grup Santika memberikan diskon 10-50 persen dari published rate atau 5 persen dari harga paket yang berlaku bagi pemegang KG Value Card. Selain itu, ada juga potongan 10 persen untuk food beverage.

Harian Kompas memberikan diskon 10 persen untuk event yang diadakan, diskon sampai dengan (s/d) 10 persen untuk program marketing yang sedang berlangsung, diskon s/d 10 persen untuk pembelian merchandise. Bagi yang beruntung, masih ada tambahan bonus, yaitu tiket gratis XXI.

Pelanggan Warta Kota bisa mendapatkan diskon s/d 10 persen untuk event, diskon s/d 10 persen untuk program marketing yang sedang berlangsung, dan diskon s/d 10 persen untuk pembelian merchandise. Tidak hanya itu, Warta Kota memberikan potongan spesial untuk pemegang kartu KG Value berupa potongan harga langganan ditambah suvenir.

Kontan pun tidak ketinggalan. Harian Ekonomi ini menyediakan diskon s/d 20 persen untuk event, dan diskon s/d 10 persen untuk pembelian merchandise. Masih ada manfaat-manfaat tambahan yang menanti para pemegang KG Value Card.

Nilai tambah lain tentu saja datang dari penggunaan kartu Flazz. Lebih dari 20 ribu merchant menerima transaksi dengan menggunakan kartu Flazz BCA. Pelanggan KG Grup dipastikan bisa bertransaksi dengan lebih nyaman dan leluasa di gerai-gerai jaringan Alfamart, Carrefour, Hero, Giant, McD, The Food Hall, Es Teler 77 hingga secure parking dan Water Boom Lippo Cikarang.

Khusus pemegang KG Value Card-Flazz masih tersedia manfaat tambahan. Ada diskon 20 persen dari Sea World untuk maksimal lima orang pengunjung. Klinik kesehatan dan kecantikan House of Ristra memberikan diskon 20 persen untuk treatment dan diskon 10 persen untuk pembelian produk. Ancol Grup menawarkan diskon 15 persen, berlaku untuk empat orang. Dan, RS Meilia memberikan berbagai tawaran diskon dalam kisaran 10-20 persen.

Melihat banyaknya manfaat tambahan bagi pemegang KG Value Card-Flazz, segeralah daftarkan diri Anda. Caranya mudah karena formulir pendaftaran bisa didapatkan di seluruh TB Gramedia. Anda juga bisa menghubungi Contact Center: 021-500548 atau www.kgvaluevard.com atau dengan mengirim email ke support@kgvaluecard.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar